5 Tips Saat Berwisata Ke Lombok

Jika memang Lombok merupakan tujuan yang akan anda pilih untuk mengisi hari libur, alangkah baiknya persiapan yang matang perlu anda lakukan terlebih dahulu. Sebelum melakukan wisata ke Lombok, berikut kami bagi 5 Tips Saat Berwisata Ke Lombok.

1. Perencanaan Yang Matang

Tidak hanya ke Lombok, jika anda memiliki agenda liburan tentunya butuh persiapan yang benar benar matang agar liburan anda mengesankan. Meskipun spontanitas sering membuat liburan yang seru dan tak terduga. Mencari informasi detail seperti tempat menginap, transportasi, info tempat wisata di lombok, dan tentunya hal ini sudah beres sebelum datang ke Lombok. Jika ingin lebih praktis, anda bisa menggunakan jasa paket wisata lombok dari travel agent lokal.

2. Uang Cash Extra di Dompet

Obyek wisata di Lombok jarang dikenakan tiket masuk, biasanya ada sistem donasi seiklashnya. Seperti beberapa obyek wisata seperti Pura Lingsar, Banyumulek, Desa Sade dan banyak lagi destinasi lainnya. Jadi uang extra perlu anda siapkan untuk membayar donasi di lokasi yang anda kunjungi dengan nominal yang tidak dipatok murni dari hati.

3. Siapkan Sunblock

Destinasi wisata di Lombok didominasi oleh pantai. Maka untuk menghindari kulit anda gosong, maka persiapan menggunakan sunblock adalah hal yang tepat.

4. Berpakaian Sopan

Lombok mayoritas penduduknya adalah Suku Sasak yang beragama Islam. Jadi untuk menghormati masyarakat lokal yang menjunjung tinggi norma agama dan sosial budaya, kami sarankan anda berpakaian sopan dan tidak mabuk-mabukan di tempat terbuka.

Baca Juga : Membanggakan, Lombok Memenangi 4 Kategori di Kompetisi Wisata Halal Nasional 2016

5. Menikmati Dunia Malam di Lombok

Jika dibandingkan dengan Bali yang pariwisatanya hidup selama 24 jam, berbeda dengan Lombok. Di Mataram, aktifitas warga sudah mulai sepi jam 8 malam. Namun hal tersebut tidak berlaku di Senggigi, disini anda bebas memilih cafe-cafe, restaurant, karaoke yang buka hingga dini hari. Jika anda memiliki waktu lebih, mampirlah ke Gili Trawangan, sempatkan menginap dan menikmati suasana malam di Pulau tersebut. Biasanya setiap tengah malam, Gili Trawangan menggelar pesta dan hiburan musik bagi para turis hingga pagi.

Nah demikian 5 Tips Saat Berwisata Ke Lombok, semoga liburan anda menyenangkan dan mari jaga kebersihan Lombok, biasakan tidak buang sampah sembarangan agar tercipta Lombok yang Bersih dan Asri. Salam Pariwisata Lombok…

WhatsApp Hubungi Kami via Whatsapp